Rabu, 19 November 2014

CITY TOUR


Blogger yang suka wisata pasti cocok banget dengan topik yang akan kita bahas satu ini karena topiknya bakal asik dan seru banget nih karena berbicara seputar tempat wisata di Jakarta

Cerita di blog ini dimulai dari pencarian bus city tour yang bertingkat itu dan biasanya mengantarkan kita berkeliling kota Jakarta. Hari yang terik itupun kami awali dengan hati yang  menggebu-gebu ingin melihat bus city tour itu hanya bermodalkan 3500 kami naik busway dari halte cempaka mas menuju monas tempat dimana city tour beroperasi. 

Sesampainya dihalte bus city tour , sejam dua jam tiga jam berlalu bus tidak kunjung datang sehingga kami memutuskan untuk masuk ke monas dan melanjutkan pencarian peluang bisnis yang dapat diadakan di dalamnya .

Suasana hati yang sangat senang menyelimuti semua orang maklum karena jarang ke monas sehingga banyak yang selfie , groufie sampai foto model termasuk saya !! #seperti gambar disebelah ini...

Tetapi sangat disayangkan ketika kami sampai sekitar jam 4 loket tiket sudah tutup sehingga harapan kami pupus ditengah jalan karena awalnya kami berniat masuk ke museum dan naik hingga puncak monas untuk melihat jakarta yang "indah nan bersih" ini....
Karena tidak dapat masuk , perjalanan pun kami lanjutkan dengan mengelilingi komplek monas dimana sejauh mata memandang banyak pepohonan , penjual suvernir , tukang foto , tempat sewa sepeda , pedagang minuman dan makanan , dan barang-barang lainnya.
Selain itu ada banyak monumen yang dapat dijadikan obyek foto narsis juga seperti kolam,  patung kuda , serta tidak lupa bule-bule yang ganteng dan cantik yang lagi hang-out di monas.

Kembali ke tujuan awal blog ini kita bakal bahas peluang bisnis menarik yang ada di monas ...Nah yang menarik adalah MOBIL TOILET yang saya temukan di monas
Kenapa menarik ? Toilet ini unik karena di desain dari mobil dengan bentuk persegi panjang sekitar 3 meter dan bisa dibawa berjalan sehingga pengunjung monas tidak perlu repot lagi bila ingin mencari toilet. Mobil toilet inilah yang menjadi cikal bakal ide bisnis yang akan saya jalankan di dalam monas tapi pertama-tama coba kita kupas dulu ya latar belakangnya

Kata orang guru terbaik adalah pengalaman jadi ketika kami sampai ke Monas kaki terasa nyut-nyutan dan badan pasti pegal-pegal. Inilah yang bisa dijadikan peluang besar dengan memanfaatkan ketidaknyamanan tubuh para pengunjung.

Ide yang saya ingin kembangkan adalah MOBIL PIJAT dimana mobil ini dimodifikasi dengan kursi pijat dan berjalan mengitari monas setiap 30 menit sehingga para pengunjung yang kelelahan dapat memanjakan tubuhnya di mobil ini dengan tarif 30ribu untuk 5 menit.
Dengan konsep mobil berjalan ini dapat meraup untung yang besar karena pasti para pengunjung di komplek monas merasa kelelahan dan rela membayar tarif sesuai dengan kenyamanan yang mereka dapatkan sebelum mulai berfoto lagi . Mobil ini akan dilengkapi dengan 6 kursi pijat dan akan ada 2 mobil yang beroperasi di sekitar komplek monas.


Nah teman-teman itulah salah satu dari banyak ide bisnis yang bisa dikembangkan. Semoga akan muncul lebih banyak lagi yah ide gila dan menarik dari teman-teman sekalian



Sebagai nasehat, jangan mencari bus city tour ketika demo yah karena pasti busnya nongkrong di monas seperti yang kami temukan di sore hati sebelum demo di monas.
Bisa dilihat betapa kerennya bus city tour yang bertingkat dua ini hahaha sekian dari cerita entri blog klai ini ... SEE YOU


BE WHAT YOU WANT TO BE
MORE CREATIVE MORE INOVATIVE