Rabu, 10 September 2014

idolaku

Hai para blogger .. berjumpa lagi dengan saya CHRISTIAN ,,,nah hari ini ada tugas mata kuliah kreativitas dan inovasi yang sangat memacu adrenalin ...
pasti penasaran dong kenapa memacu adrenalin ? jadi kami disuruh membuat profil singkat tentang tokoh idola kami tapi bagi saya menulis entri blog ini sama saja dengan mencurahkan isi hati saya secara mendalam karena menyangkut tokoh idaman hehehe

Saya akan bercerita tentang JOHNNY DEPP !! eitss sabar yah harus diupload fotonya

Nah setelah melihat fotonya pasti respon kalian ada yang "OOOHH INI" atau "AAAAA ganteng" atau "APAAN SIH"
hahahaha tapi bagaimanapun juga kak Johnny Depp sudah menjadi idola saya sejak saya dalam kandungan hahahaha *krik krik*

Johnny Depp adalah artis papan atas Hollywood yang film-filmnya sudah sering menghiasi layar bioskop dan layar kaca, sebut saja seri Pirates of the Caribbean, Alice in Wonderland, The Rum Diary, Once Upon a Time in Mexico, Public Enemies, The Lone Ranger, dan masih banyak lagi lainnya.

John Christopher "Johnny" Depp  lahir tanggal 9 juni 1963 adalah seorang aktor amerika , produser film dan juga pemusik loh !!. Depp pernah memenangkan Golden Globe Award untuk kategori aktor terbaik...
Salah satu sisi menarik dari Depp adalah ia sering memainkan karakter eksentrik dan freak yang penuh keanehan dan sering disalahpahami oleh masyarakat, namun biasanya memiliki penampilan dan perangai yang flamboyan yang menjadikan dia menjadi tokoh yang berbeda , kreatif dan langka di benak saya .
Selain dari karakter di dunia nyata , karakter Depp yang diperankan dalam dunianya juga bervariasi seperti di alice in wonderlan dan pirates caribean penampilan Depp sangat berbeda bahkan bisa saja anda tidak akan dapat mengenali bahwa itu DEPP !!
Bagi kalian yang belum mengenal aktor kawakan ini lebih baik langsung saja menonton filmnya yah dan saya jamin kalian akan terkesan , terkagum-kagum bahkan terdiam setelah melihatnya di berbagai film yang saya sebutkan tadi